Demi Wujudkan Ketahanan Pangan Yang Kuat dan Berkelanjutan, Kapolresta Jambi Gelar Panen Jagung Perdana

Jambi –  Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan Nasional, Kepala Kepolisian Resor Kota Jambi Kombes Pol Boy Sutan Binanga Siregar, S.I.K.,M.H melaksanakan kegiatan panen jagung Bisi 2 Simental, bertempat di lahan Kelompok Tani Paal V, seluas kurang lebih 2 hektare, yang berada di Jalan Brori Mansur RT 15, Kelurahan Paal V, Kecamatan Kotabaru Kota Jambi, Selasa 8 April 2025.

Tampak menghadiri jajaran Polresta dan beberapa Instansi seperti, Wakapolresta AKBP Nurhadiansyah, S.I.K.,M.H. Para Pejabat Utama Polresta Jambi, para Kapolsek jajaran, Lurah Paal V, Bhabinkamtibmas Kelurahan Paal V, Pengawas Mutu Hasil Pertanian Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kota Jambi, Koordinator Penyuluh Pertanian Kecamatan Kotabaru, Koordinator Pengendali Organisme Penganggu Tanaman (POPT) Dinas Pertanian Ketahanan Pangan Holtikultura dan Peternakan Provinsi Jambi, berikut Ketua Kelompok Tani Tunas Jaya.

Baca juga:  Operasional Truk Batu Bara di Stop Seminggu Guna Sambut Kepulangan Jemaah Haji

Kapolresta Jambi Kombes Pol Boy Sutan Binanga Siregar secara simbolis bersama tamu undangan melakukan panen jagung bersama sebagai bentuk sinergi antara Polri khususnya Polresta Jambi dan jajaran dengan masyarakat Kelompok Tani dalam mendukung ketahanan pangan di Kota Jambi.

Ia juga menyampaikan ucapan terima kasih serta apresiasi kepada Kelompok Tani Tunas Jaya atas Sinergitas dan kolaborasi yang terjalin baik selama ini.

Diakhir pidato nya, orang nomor satu di Polresta Jambi tersebut juga berharap, melalui sinergi ini mampu meningkatkan kesejahteraan petani serta memperkuat ketahanan pangan di Kota Jambi.

“Kami dari Polresta Jambi beserta jajaran terus mendukung Program Pemerintah, khususnya di sektor pertanian, demi mewujudkan ketahanan pangan yang kuat dan berkelanjutan “,pungkas Kapolresta Boy Sutan Binanga Siregar.

Baca juga:  Harga Emas Antam di Jambi Hari Ini 7 Maret 2025 Turun Rp16.000 Jadi Rp1.690.000 per Gram