Disomasi! Para Petani Datangi Kantor PT Kaswari Unggul

Peristiwa3812 Dilihat

Jambi – Puluhan masyarakat dari desa Rantau Karya, Tanjung Jabung Timur mendatangi kantor PT. kaswari Unggul di Kota Jambi untuk menyampaikan aspirasi sekaligus menyerahkan jawaban atas tanggapan somasi terkait lahan milik transmigrasi yang diduga masih dikelola oleh PT Kaswari Unggul di Desa Rantau Karya, Kecamatan Geragai, Kabupaten Tanjung Jabung Timur, Jambi.

Kordinator aksi, Yoggy E. Sikumbang mengatakan, total lahan yang masih dikelola perusahaan yang bergerak di sektor perkebunan kelapa sawit itu sekitar 90 hektar.

“Berdasarkan keputusan menteri Nomor 139/Kpts-II/1991, lahan seluas 1.461 hektar di Desa Rantau Karya untuk pemukiman transmigrasi. Tapi ada sekitar 90 hektar sampai saat ini masih dikelola oleh PT Kaswari Unggul,” kata Yoggy

Setelah menyampaikan aspirasi, perwakilan massa akhirnya diterima oleh pihak manajemen PT. Kaswari Unggul. Agustia Gafar SH, MH selaku kuasa hukum masyarakat transmigrasi menyampaikan hasil pertemuan tersebut untuk jawaban akan kita tunggu beberapa kedepan sesuai jadwal yang telah ditentukan

“Dalam pertemuan tadi, kita sudah menyerahkan jawaban dari tanggapan somasi, terkait langkah apa yang kita ambil kedepan kita sama-sama menunggu respon dari perusahaan tersebut, dalam waktu dekat kita akan berkordinasi dengan beberapa instansi terkait untuk memperjelas agar bisa segera masyarakat mendapatkan haknya” tutup gafar

Massa membubarkan diri setelah mendengar hasil pertemuan antara perwakilan massa dengan pihak manajemen perusahaan kaswari unggul. (*)