Lebih lanjut, ia menegaskan pentingnya loyalitas kader sebagai fondasi utama kekuatan partai. Menurutnya, loyalitas harus tertanam kuat di seluruh tingkatan kepengurusan, mulai dari DPD, Pengurus Kecamatan (PK), hingga Pimpinan Kelurahan dan Pimpinan Desa.
“Saya berkomitmen untuk menanamkan dan menegakkan loyalitas kader di semua tingkatan. Loyalitas kepada partai adalah fondasi utama untuk membangun kekuatan politik yang solid dan berkelanjutan,” tegasnya.
Syufrayogi juga menekankan bahwa Partai Golkar harus menjadi rumah besar yang nyaman bagi seluruh kader, sekaligus menjadi harapan masyarakat. Ia mengajak seluruh kader untuk aktif turun ke lapangan, mendengar aspirasi rakyat, dan menghadirkan solusi nyata bagi kemajuan daerah.
Dalam kesempatan tersebut, ia mengajak seluruh kader untuk bersatu dan meninggalkan perbedaan yang ada selama proses Musda.
“Saya mengajak seluruh kader, tanpa terkecuali, untuk meninggalkan perbedaan dan bersatu dalam satu barisan. Tidak ada lagi kubu-kubuan. Yang ada hanyalah satu tujuan, yaitu membesarkan Partai Golkar dan mengabdi untuk masyarakat Tanjung Jabung Barat,” katanya.
Mengakhiri sambutannya, Syufrayogi Syaiful menyatakan bahwa Musda XI harus menjadi momentum kebangkitan dan penguatan Partai Golkar di Kabupaten Tanjung Jabung Barat.

