Jakarta — Tim nasional Singapura dipastikan akan menjamu Timnas Indonesia pada ajang Piala AFF 2026 di Stadion Jalan Besar, bukan di Stadion Nasional Singapura.

Keputusan tersebut diambil oleh Federasi Sepak Bola Singapura (FAS) lantaran Stadion Nasional akan digunakan untuk persiapan dan pelaksanaan Pawai Hari Nasional (National Day Parade/NDP) yang berlangsung pada 9 Agustus 2026.

Laga Singapura melawan Indonesia dijadwalkan digelar pada 7 Agustus 2026. Meski tidak bertepatan langsung dengan hari pelaksanaan NDP, proses persiapan acara telah dimulai sejak sepekan sebelumnya sehingga stadion tidak dapat digunakan untuk pertandingan.

Stadion Jalan Besar sendiri memiliki kapasitas sekitar 6.000 penonton, jauh lebih kecil dibandingkan Stadion Nasional yang mampu menampung hingga 55 ribu penonton. Dengan kondisi tersebut, suporter Indonesia dipastikan tidak dapat memenuhi stadion.

“Semua pertandingan kandang dalam turnamen [Piala AFF 2026] saat ini direncanakan bakal diadakan di Stadion Jalan Besar,” kata pihak FAS, dikutip dari The Straits Times.

Kapten timnas Singapura, Harris Harun, menilai bermain di Stadion Jalan Besar bukanlah sebuah kendala. Menurutnya, stadion berumput artifisial tersebut justru menyimpan banyak kenangan positif bagi The Lions.

“Bermain di Stadion Nasional tentu akan sangat menyenangkan, tetapi kami juga memiliki banyak kenangan indah di Jalan Besar,” ujar Harris.

“Kami menyebutnya rumah spiritual kami dan kami selalu mendapatkan dukungan yang baik di sana. Tribunnya jauh lebih dekat ke lapangan, meskipun kapasitasnya lebih kecil,” tambahnya.

Berdasarkan hasil undian Piala AFF 2026 yang berlangsung di Jakarta, Singapura tergabung dalam satu grup bersama Vietnam, Indonesia, Kamboja, serta Timor Leste atau Brunei. Turnamen ini dijadwalkan mulai bergulir pada 24 Juli 2026.