9. Mengoptimalkan Sistem Pencernaan

Bromelain dalam nanas berfungsi sebagai enzim pencernaan yang membantu memecah protein, sehingga penyerapan nutrisi di usus halus menjadi lebih optimal, terutama setelah mengonsumsi makanan tinggi protein. Kandungan seratnya juga berperan dalam menjaga kesehatan saluran cerna.

Kandungan Nutrisi dalam Nanas

Berdasarkan data dari Medicine Net, dalam satu cangkir potongan nanas atau sekitar 165 gram, terkandung beberapa nutrisi penting, antara lain energi 82,5 kkal, air 142 gram, serat 2,3 gram, karbohidrat 21,6 gram, protein 0,891 gram, serta vitamin C 79 gram.

Selain itu, nanas juga mengandung mineral seperti kalsium, zat besi, magnesium, mangan, fosfor, kalium, zinc, serta vitamin A, E, K, dan B9 atau folat.

Efek Samping dan Risiko Konsumsi Nanas

Meski aman dikonsumsi dalam jumlah wajar, nanas tetap perlu diperhatikan oleh kelompok tertentu. Penderita diabetes disarankan untuk membatasi konsumsi karena kandungan gula dan karbohidratnya.

Selain itu, pada sebagian orang dengan sensitivitas tertentu, enzim bromelain dapat memicu reaksi alergi atau gangguan pencernaan seperti diare dan sakit perut.

“Jika dikonsumsi secara berlebihan, Anda mungkin merasakan gejala tidak nyaman seperti mual atau nyeri ulu hati,” ujar ahli gizi Breanna Woods, RD. Ia juga menambahkan bahwa kandungan asam dan enzim pada nanas segar kerap menimbulkan sensasi iritasi atau gatal pada lidah.