Temui Kapolri, Mohammad Dawam Serahkan Tiga Hasil Penelitian dan Rekomendasi Kompolnas

Apa catatan saya saat itu? Pertama, penjagaan harkamtibmas diseluruh teritorial NKRI dan perlindungan hukum warganya agar mendapatkan kepastian dalam penegakan hukum dengan baik secara presisi. Kedua, pelestarian ideologi negara, berupa eksistensi Pancasila dinegara kita ini mutlak dijaga, oleh sebabnya bagi kelompok yang ingin mengganti Pancasila dengan ideologi lain baik atas nama politik maupun atas nama paham keagamaan sekalipun perlu dilakukan penegakan hukum seadil-adilnya, seiring dengan itu juga dilakukan pembinaan secara tepat.

Oleh karena itu penelitian saya membahas masalah ini. Saya terima kasih atas atensi dan perhatian Kapolri yang telah memperhatikan Hasil Rekomendasi Penelitian saya yang kedua pada tahun 2022 bahwa salah satunya adalah Penambahan Pembangunan Satu Blok D di Rutan Cikeas yang merupakan satu-satunya Rutan dibawah koordinasi Mabes Polri.

Baca juga:  Heboh! Penemuan Mayat Tanpa Busana di Perkebunan

Beberapa bulan lalu, saya berkunjung ke Rutan Cikeas, Alhamdulillah, sudah beroperasi Gedung Blok D tersebut. Ketiga, peminimalisiran peredaran Narkoba dan proses penegakan hukumnya. Alhamdulillah, semuanya telah berjalan dengan baik sejauh selama ini, kami Kompolnas membersamai Polri sudah berjalan selama satu periode, sejak 2020 hingga 2024 ini,” tutupnya. (*)